Home Halo Barito Selatan 2023, Pemkab Barsel Fokus Percepatan Pengentasan Kemiskinan

2023, Pemkab Barsel Fokus Percepatan Pengentasan Kemiskinan

Pj Bupati Barsel Lisda Arriyana

BUNTOK, HALODAYAK.COM – Penjabat Bupati Barito Selatan (Barsel) Lisda Arriyana mengatakan, fokus pembangunan Kabupaten Barito Selatan pada tahun anggaran 2023 adalah percepatan pengentasan kemiskinan ekstrem.

“Program pembangunan pada 2023 nanti juga difokuskan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia dan program pembangunan lainnya difokuskan pada bidang kesehatan, penanggulangan pengangguran disertai dengan peningkatan pekerjaan yang layak,” kata Lisda.

Untuk APBD Barsel 2023, jelas Lisda, beberapa sektor masih menjadi prioritas seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan penanganan inflasi daerah.

“Pembangunan infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan penanganan inflasi ini, sangat berpengaruh pada upaya penuntasan kemiskinan, itulah kenapa tetap menjadi prioritas kita,” tegas dia.

Selain itu, Lisda juga mengharapkan dukungan dari semua pihak, termasuk dari kalangan DPRD Barito Selatan. Karena menurutnya, kolaborasi yang baik serta konstruktif antara eksekutif dan legislatif  sangat diperlukan guna menyukseskan berbagai program pembangunan. (hdk)

Exit mobile version