Wagub: UCI MTB jadi Wadah Mengenal Budaya Antarnegara

Foto: Uni/Halodayak.com
Foto bersama dengan riders peraih juara dunia.

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – UCI Mountain Bike (MTB) World Championship 2023 digelar secara langsung di Stadion Tuah Pahoe Kota Palangka Raya, dan ini menempatkan Kota Cantik (sebutan untuk) Palangka Raya menjadi tuan rumah gelaran kejuaraan dunia balap sepeda gunung.

Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) mengatakan, even tersebut merupakan salah satu media pemersatu bangsa, karena dijadikan sebagai wadah silaturahmi untuk saling mengenal budaya antarsuku dan bangsa atau negara satu negara dengan negara lainnya. Sehingga even ini lebih strategis jadi wadah mengenal budaya antarabangsa, terkhusus bagi masyarakat di Kalteng.

“Ini kali kedua Kota Palangka Raya, melaksanakan UCI Mountain Bike (tahun 2022 UCI MTB World Cup hanya untuk para riders mengumpulkan poin, sebagai bagian dari seri ke-8 Word Cup, sedangkan tahun 2023 UCI MTB World Championship untuk penentuan juara dunia,Red). Tentunya menjadi peluang besar untuk saling mengenal budaya antar suku dan bangsa atau negara satu negara dengan negara lainnya,” ucapnya, di Stadion Tuah Pahoe, Minggu (12/11/2023).

Wagub menuturkan, keberhasilan pelaksanaan UCI MTB Eliminator World Cup 2022 dan Championship 2023 di Provinsi Kalteng akan menjadi semangat bagi daerah untuk kembali siap menjadi tuan rumah world championship atau even bergengsi lainnya. Tentunya dengan berskala nasional dan internasional yang tentu saja, sehingga even kejuaraan dunia ini menjadi peluang untuk menggerakkan roda perekonomian daerah dan nasional.

“Seluruh warga masyarakat Kalimantan Tengah menyambut hangat kehadiran seluruh atlet, peserta serta pengunjung dan wisatawan lokal maupun wisatawan internasional,” tuturnya.

Wagub berharap, para peserta dan seluruh yang hadir di Kalteng setelah menginjakkan kaki di Tanah Berkah (julukan lain untuk Kalteng) serta turut meminum dan menikmati air Sungai Kahayan maka telah menjadi bagian dari masyarakat Dayak dan menjadi duta Kalteng untuk mempromosikan Kalteng di mata Dunia.

“Saat momentum yang baik dan penuh berkah ini juga, kami mengundang para investor untuk datang dan berkunjung ke Kalteng. Agar dapat menggali potensi untuk kemajuan daerah dan masyarakat Kalteng,” pungkasnya. (Uni/Vgs)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir