Kartar Turut Andil Tangani Stunting di Kalteng

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Stunting masih menjadi salah satu tantangan kesehatan masyarakat yang kompleks di Indonesia, terutama di wilayah-wilayah yang tergolong sulit seperti Kalimantan Tengah (Kalteng). Berdasarkan arahan Gubernur Kalteng, provinsi ini mampu menuntaskan angka stunting hingga mencapai target yang telah ditetapkan.

Ketua Karang Taruna Provinsi Kalteng Chandra Ardinata mengatakan, organisasi berperan dalam menangani stunting di daerah tersebut. Karena Karang Taruna telah menjadi mitra strategis pemerintah dalam memerangi stunting.

Karang Taruna telah melakukan berbagai upaya untuk membantu masyarakat, seperti penyuluhan dan pelatihan tentang gizi yang baik serta program pemberian makanan tambahan. Selain itu, Karang Taruna juga berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan anak-anak dan memberikan dukungan moral dan materiil bagi keluarga yang terdampak stunting.

“Meskipun masih banyak tantangan dalam mengatasi stunting di Kalteng, namun upaya dari Karang Taruna telah memberikan harapan baru. Terlebih dengan memberikan sumber daya dan pelatihan yang sangat penting untuk membantu masyarakat melindungi anak-anak mereka dari stunting,” ucapnya di Palangka Raya, Minggu (24/12/2023).

Chandra menyampaikan, peran Karang Taruna dalam menangani stunting di Kalteng juga mengingatkan semu pihak tentang pentingnya partisipasi masyarakat dalam memperbaiki kesehatan dan kesejahteraan anak-anak. Sehingga memperkuat organisasi sosial seperti Karang Taruna dan memobilisasi partisipasi masyarakat yang lebih luas dalam perjuangan melawan stunting dapat menjadi solusi jangka panjang yang efektif dan berkelanjutan.

“Kita semua bisa berkontribusi dengan cara bergabung dengan organisasi-organisasi masyarakat seperti Karang Taruna atau mendukung upayanya. Meskipun tantangan kesehatan stunting tampak rumit, namun dengan langkah-langkah yang tepat, kita semua dapat menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi anak-anak,” pungkasnya. (Uni/Vgs)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir