Untuk Keselamatan Pengguna Jalan Pemkab Barsel Bangun Tanggul Penahan Air di Ruas Jalan Trans Kalimantan

HALODAYAK.COM, BUNTOK – Sesuai hasil rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Pemkab Barsel), membangun tanggul sementara penahan air pada Jalan Trans Kalimantan yang berada di Desa Lembeng, Kecamatan Dusun Selatan, yang masih terendam banjir, Jum’at (26/01/2024).

Meskipun Jalan Trans Kalimantan ini merupakan kewenangan pemerintah pusat, namun kami memiliki tugas menjaga keselamatan masyarakat pengguna jalan, sebab di desa Lembeng merupakan salah satu titik terparah banjir yang menggenangi jalan Trans Kalimantan, terang Penjabat (Pj) Bupati Barsel H. Deddy Winarwan.

Pembuatan tanggul penahan air ini dilakukan untuk keselamatan masyarakat pengguna jalan yang melintasi jalan yang terendam banjir mengingat arus air yang menggenangi Jalan Trans cukup deras, dengan harapan pembuatan tanggul bisa mengurangi derasnya air, ujar Deddy.

Alat Berat juga digunakan dalam pembuatan Tanggul Penahan Air (Foto:dok)
Alat Berat juga digunakan dalam pembuatan Tanggul Penahan Air (Foto:dok)

“Kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu berhati-hati pada saat melintasi jalan yang tergenang banjir dan mematuhi arahan petugas yang bertugas di lapangan,” harap Deddy.

Untuk pemilik mobil yang bertonase berat sementara waktu untuk tidak melintasi jalan yang tergenang banjir yang berada di Desa Lembeng, untuk mengindari hal-hal yang tidak diinginkan, tutup Deddy.

Sementara itu Suhardi salah seorang pengguna jalan yang melintas mengapresiasi langkah Pemkab Barsel yang diinisiasi oleh Pj. Bupati Barsel H.Deddy Winarwan tersebut
Terima kasih Pemkab Barsel dan Pj. Bupati yang sudah membuat tanggul penahan air sehingga kami bisa melewati jalan ini dengan aman, ujarnya.

Dalam pembuatan tanggul penahan air tersebut dipimpin langsung Sekretaris Daerah Kab. Barsel Eddy Purwanto dan melibatkan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengerahkan alat berat, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Barsel, Dinas Pemadam Kebakaran dan Satpol PP, Polres Barsel, Kodim 1012 Buntok dan warga setempat (//pubdok//diskominfobarsel//R1//ris)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir