Bank Kalteng Gelar RUPS Luar Biasa 2024, Fokus pada Transformasi Digital dan Kinerja Keuangan

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalteng Katma F. Dirun selaku Pemegang Saham Pengendali PT Bank Kalteng, hadir dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa Tahun 2024.

Ia menyampaikan, apresiasi atas pencapaian kinerja PT Bank Kalteng yang mengalami perkembangan positif, tercermin dari peningkatan signifikan pada beberapa indikator keuangan.

Pasal hingga September 2024, total aset Bank Kalteng mencapai Rp 18,51 triliun, naik 25,92% dari tahun sebelumnya. Dana pihak ketiga juga naik 23,22% menjadi Rp 13,32 triliun, sementara kredit yang diberikan meningkat 12,19% mencapai Rp10,46 triliun.

“Selain itu, ekuitas atau permodalan bertumbuh 30,96% menjadi Rp3,693 triliun, dan laba bersih tercatat sebesar Rp286,57 miliar, naik 1,88% dari tahun lalu,” jelasnya, Senin (28/10/2024).

Namun, Katma menekankan bahwa Bank Kalteng harus terus memperhatikan transformasi digital untuk meningkatkan daya saing dan memenuhi kebutuhan masyarakat Kalteng yang semakin tinggi akan layanan perbankan yang cepat dan efisien.

“Digitalisasi adalah keharusan. Kualitas layanan digital perlu ditingkatkan untuk membawa Bank Kalteng menuju Go Digital,” ujarnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Komisaris dan Direksi Bank Kalteng yang telah menjalankan perusahaan dengan profesional, seraya mengingatkan agar tetap berkomitmen dalam memenuhi modal inti sesuai regulasi.

Rapat ini dipimpin oleh Komisaris Independen Bank Kalteng, Fitriyadi menjelaskan, bahwa RUPS Luar Biasa kali ini diadakan berdasarkan UU No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas dan tindak lanjut dari RUPS Tahunan terkait perkembangan modal inti serta pembagian dividen atas laba tahun 2023. Notaris Win Aditya Aribawa dalam laporannya menambahkan bahwa agenda rapat mencakup pembahasan kinerja, transformasi digital, perkembangan modal inti, pembagian dividen, serta kepengurusan perusahaan.

“Bank Kalteng diharapkan terus bekerja keras dalam meningkatkan produk berbasis digital yang user-friendly, memperluas akses masyarakat terhadap layanan keuangan, serta meningkatkan kualitas dan kompetensi SDM di bidang digitalisasi,” pungkasnya. (Uni/Vgs)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir