Home Halo Ekonomi & UMKM Baznas Padang Salurkan Bantuan

Baznas Padang Salurkan Bantuan

Padang, halodayak – Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) Kota Padang kembali menyalurkan bantuan sebesar Rp121,6 juta kepada para mustahik di Kota Padang, Selasa (3/8/2022).

Penyerahan bantuan tersebut turut dihadiri oleh Wali Kota Padang Hendri Septa di Kantor Baznas Padang.

Ketua Baznas Padang Muhammad Mufti Syarfie mengatakan bantuan tersebut diberikan kepada 62 penerima manfaat. “Bantuan itu disalurkan dalam bentuk gerobak beserta modal usaha, beasiswa, dan bantuan biaya hidup,” kata Muftie.

Ia menambahkan, dana yang disalurkan itu merupakan dana yang terkumpul melalui zakat, infak dan sedekah para ASN dan warga Kota Padang yang dikelola oleh Baznas Kota Padang.

“Dana yang terkumpul itu kita salurkan kembali kepada warga kurang mampu yang sudah diverifikasi oleh Baznas,” tuturnya.

Sementara itu, Wali Kota Padang Hendri Septa menyampaikan, penyaluran bantuan ini akan terus menumbuhkan semangat bagi warga Padang yang memiliki kesempatan, peluang dan rezeki untuk dapat meningkatkan zakat, infak dan sedekahnya.

“Dengan zakat ekonomi umat Islam akan segera bangkit. Tentunya akan berkontribusi positif terhadap perkembangan ekonomi Kota Padang,” kata Hendri Septa. (MC Padang/June/Charlie/toeb)

Exit mobile version