Home Halo Politik Deklarasi Huma Betang, Agustiar Satukan Semua Suku di Kalteng

Deklarasi Huma Betang, Agustiar Satukan Semua Suku di Kalteng

Foto: Uni/Halodayak.com DEKLARASI - Huma Betang deklarasi dukung Paslon No.3 Agustiar-Edy di Aula Hotel Dandang Tingang, Senin (28/10/2024).

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Deklarasi Huma Betang merupakan acara deklarasi dukungan dari Huma Beranggotakan memperkuat komitmen bersama untuk mendukung pasangan calon (Paslon) nomor tiga Agustiar Sabran – Edy Pratowo demi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang lebih berkah.

Dukungan ini tak hanya berakar pada tujuan politik, namun mencerminkan persatuan antar-suku yang ada di Kalteng. Suku – suku yang termasuk ialah Suku Jawa, Bugis, Bali, Lombok, Banjar Nusa Tenggara, Papua, Maluku, Sunda, Betawi, Nias, Manado, Aceh, Palembang ,dan Batak.

Agustiar menyampaikan, pentingnya menjaga harmoni di tengah keberagaman.

“Kita boleh berbeda partai, namun tetap satu kesatuan. Semangat Huma Betang, pondasi keberagaman dan kebersamaan harus merdeka dari kemiskinan, kebodohan, radikalisme, dan kekerasan,” ucapnya Senin (28/10/2024) malam.

Dengan mempersatukan beragam suku di Kalteng. Oleh karena itu, masyarakat untuk mendukung kepemimpinan yang mengutamakan kemajuan bersama.

Agustiar juga mengingatkan, bahwa pemilihan ini bukanlah sekadar memilih partai atau identitas suku, tetapi pemimpin yang mampu membawa perubahan.

“Mari bersama-sama menjemput kemenangan pada 27 November 2024 demi Kalteng yang lebih maju dan berkah. Kehadiran Anda semua adalah kehormatan, namun ingat, kita butuh pekerja dan pemikir yang menunjukkan bukti nyata, bukan sekadar bicara,” tuturnya.

Deklarasi Huma Beranggotakan ini pun menjadi simbol kuat dukungan yang dapat dipertanggungjawabkan bagi Kalteng yang lebih baik. (Uni/Vgs)

Exit mobile version