Home Halo Kalteng Makin Berkah Dishub Buka Tutup Jalur Arus Lalu Lintas saat Balap Sepeda Digelar

Dishub Buka Tutup Jalur Arus Lalu Lintas saat Balap Sepeda Digelar

Foto: Uni/Halodayak.com Kepala Dinas Dinas Perhubungan Kalteng Yulindra Dedy.

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) akan melaksanakan sistem buka tutup jalur lalu lintas. Pasalnya, Kota Palangka Raya akan menjadi tuan rumah balap sepeda Gunung UCI Mountain Bike Eliminator World Championship 2023 yang digelar 12 November mendatang.

Di mana nantinya gelaran balap sepeda tersebut ini digelar pada halaman Stadion Tuah Pahoe Km 5, Palangka Raya. Hal tersebut merupakan salah satu upaya agar arus lalu lintas menjelang dan selama kegiatan tetap berjalan lancar.

“Oleh karena itu, kami melakukan sistem buka tutup arus lalu lintas tersebut. Yang nanti di ruas Jalan Tjilik Riwut ini akan ada buka tutup terbatas. Untuk pengalihan jalur smentara masih belum ada. Tapi nanti kita informasikan lagi. Saat ini kita masih melihat bagaimana nanti mekanismenya,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan Kalteng Yulindra Dedy, di Palangka Raya, Selasa (7/11/2023).

Yulindra mengatakan, untuk memastikan proses lancarnya arus lalu lintas sepanjang acara, pihaknya masih akan berkoordinasi dengan Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Kalteng dan Kepolisian Resort Kota Palangka Raya. Itu dilakukan pihaknya tentu ingin memastikan bahwa mekanisme lalu lintas akan bekerja dengan baik selama acara tersebut.

Lebih lanjut, karena lalu lintas di sekitar area kegiatan ini akan dikelola secara ketat, sehingga tidak menghambat kelancaran acara. Pada kegiatan seperti ini, lalu lintas seringkali menjadi masalah bagi staf dan tim pelaksana.

“Oleh karena itu, pengaturan lalu lintas yang baik sangat penting untuk memastikan bahwa kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan aman bagi semua orang. Kami yakin bahwa dengan pengaturan yang cermat, UCI Mountain Bike Eliminator World Championship 2023 akan menjadi acara yang mengesankan, tidak hanya bagi peserta dan penonton di area, namun juga masyarakat umum lainnya,” pungkasnya. (Uni/Vgs)

Exit mobile version