DRAMA politik Pilkada Kalimantan Tengah (Kalteng) 2024 akhirnya mencapai klimaks yang menggembirakan. Pada Kamis (9/1/2025), kabar mengejutkan datang dari Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), di mana pasangan calon Willy Midel Yoseph – Habib Ismail bin Yahya memutuskan untuk mencabut gugatan saat sidang sengketa akan dimulai. Keputusan mendadak ini menjadi penutup manis dari perjalanan sengit pesta demokrasi di Bumi Tambun Bungai.
Keputusan mencabut gugatan tersebut menjadi angin segar bagi pasangan H. Agustiar Sabran – H. Edy Pratowo yang sebelumnya memenangkan Pilkada Kalteng 2024, berdasarkan hasil pleno KPU. Dengan langkah ini, mereka dapat melangkah ke kursi kepemimpinan tanpa ada lagi hambatan hukum.
Drama yang terjadi di MK ini tidak hanya mengejutkan pihak yang bersangkutan, tetapi juga masyarakat Kalimantan Tengah secara umum. Sebab, ini sebagai bukti kedewasaan demokrasi. Bisa jadi, ini momen berharga bagi Kalimantan Tengah untuk melangkah bersama ke arah yang lebih baik. Semua perlu menghormati keputusan ini sebagai bagian dari proses demokrasi.
Langkah pasangan Willy Midel Yoseph – Habib Ismail bin Yahya mencabut gugatan merupakan keputusan yang bijak. Keputusan ini juga menggambarkan sikap kenegarawanan kedua pasangan yang mencabut gugatan.
Bagi pasangan Agustiar Sabran – Edy Pratowo, kemenangan ini menjadi awal dari tanggung jawab besar. Dengan berakhirnya semua sengketa, kini saatnya mereka fokus menjalankan visi dan misi untuk membangun Kalimantan Tengah.
Di sisi lain, keputusan ini juga menutup perdebatan panjang di kalangan masyarakat. Warga Kalimantan Tengah kini memiliki harapan besar agar persatuan dan kesatuan dapat dipulihkan setelah proses Pilkada yang cukup melelahkan.
Drama di akhir laga Pilkada ini memang berakhir dengan keberkahan. Dengan segala tantangan yang telah dihadapi, kini Kalimantan Tengah bersiap menyambut era baru di bawah kepemimpinan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo. Semoga keberkahan ini menjadi awal dari babak baru yang lebih gemilang bagi Kalimantan Tengah. (Arjoni/artjhony.sao@gmail.com)