24.2 C
Palangkaraya
spot_img

Fairid-Zaini Gelar Syukuran Usai Klaim Menang Telak

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Fairid Naparin dan Achmad Zaini diyakini menjadi pemenang pada Pilkada Kota Palangka Raya. Pihaknya mengklaim unggul dalam perolehan suara sebesar 65,04 persen dari pasangan calon Rojikinnor dan Vina, yang hanya memperoleh 34,96 persen.

Atas keunggulan itu, Fairid dan Zaini menggelar tasyakuran, Jumat (30/11/2024). Acara sebagai ungkapan syukur itu dilaksanakan di kediaman ayah Fairid, yakni Abdul Razak yang juga menjadi kontestan di Pilkada Kalteng.

“Tasyakuran ini sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah dan terima kasih untuk seluruh masyarakat yang telah memberikan dukungan kepada kami,” kata Fairid.

Meski hasil hitung cepat menyatakan kemenangan Fairid-Zaini, namun pihaknya mengaku tidak ingin jumawa. Pasalnya masih harus menunggu hasil resmi dari KPU. Namun Fairid mengaku optimis untuk bisa kembali memimpin Kota Palangka Raya untuk kedua kalinya.

Ungkapan syukur juga diutarakan Achmad Zaini. Bahkan dia komitmen akan membawa perubahan di pemerintah berikutnya demi mewujudkan misi-visi. Meski pun diakuinya akan membutuhkan kerja keras yang ekstra.

“Dengan dukungan semua pihak, terutama masyarakat, kami yakin dapat menjalankan tugas dan amanah dengan sebaik-baiknya,” ujarnya Zaini. (dik/hdk)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir