FBIM dan FKN Jadi Wadah Promosi Budaya dan Pertumbuhan Ekonomi

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Pergelaran Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) dan Festival Kuliner Nusantara (FKN) Tahun 2023 telah usai. Pergelaran event ini memberikan nilai bagi seni budaya, dan pariwisata, serta perekonomian di Kalimantan Tengah (Kalteng) yang menjadi semakin meningkat.

Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng H. Edy Pratowo memberikan apresiasi kepada semua pihak terkait yang telah menyelenggarakan FBIM dan FKN selama enam hari.

“Semoga FBIM yang telah kita laksanakan mampu memberikan hal positif terhadap pengembangan  kebudayaan, pariwisata, dan pertumbuhan ekonomi di Kalteng,” ucapnya, Sabtu (27/5/2023) malam.

Ia juga menambahkan, usainya pergelaran FBIM dan FKN memiliki makna penting dalam menjaga dan melestarikan nilai seni budaya, dan tradisi yang ada.

“Pergelaran FBIM dan FKN menjadi wadah promosi strategis, memberikan keuntungan bagi pariwisata Kalteng, yang telah dibuktikan melalui event budaya serta dikemas apik, dan profesional melahirkan citra bagus di mata para penikmat dan pencinta event budaya dan para wisatawan, baik nusantara hingga mancanegara. Hal ini mampu memberikan nilai tambah dan nilai ekonomi masyarakat yang semakin meningkat dan maju,” ujarnya.

Wagub mengutarakan, para pelaku seni dan budaya telah berhasil mengedukasi masyarakat dengan menampilkan karya-karya terbaik mereka, sehingga seni dan budaya bukan hanya sekadar jadi tontonan, tetapi juga mengandung pesan dan motivasi agar masyarakat lebih peduli, bangga dan cinta akan kebudayaan daerah sendiri.

“Melalui pergelaran ini diharapkan Kalteng lebih eksis di tengah lajunya modernisasi, dan mampu beradaptasi dengan perubahan zaman. Dengan itu seluruh kalangan masyarakat makin aktif dan ikut andil dalam mengembangkan kebudayaan, serta pariwisata di Kalteng,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng H. Nuryakin mengatakan pergelaran FBIM dan FLN Tahun 2023 menjadi wujud dukungan dan keberpihakan pemerintah provinsi (Pemprov) dalam mengembangkan, dan melestarikan kebudayaan, serta pariwisata juga dalam rangka memeriahkan Peringatan Hari Jadi Ke-66 Provinsi Kalteng.

“Seluruh tahapan kegiatan, dan jenis lomba dipertandingkan telah terlaksana dengan baik tanpa adanya hambatan. Kendati demikian, kami menyadari pergelaran FBIM dan FKN Tahun 2023 masih ada kekurangan, dan tentunya kami menerima saran, serta masukan yang positif hingga pergelaran FBIM dan FKN akan datang menjadi lebih baik lagi,” pungkasnya. (Uni/Vgs)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir