Home Halo DPRD Kalteng Freddy Ering Soroti Optimalisasi Pajak Air Permukaan

Freddy Ering Soroti Optimalisasi Pajak Air Permukaan

Foto: Uni/Halodayak.com Ketua Komisi I DPRD Kalteng Freddy Ering

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Yohannes Freddy Ering mendorong Peraturan Daerah (Perda) supaya dapat  dioptimalisasikan, tepatnya Perda Nomor 7 Tahun 2010 mengenai Pajak Daerah guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Ia mengatakan, dalam Perda Nomor 7 Tahun 2010 itu terdapat juga aturan tentang Pajak Air Permukaan, tetapi dalam hal implementasinya memang masih terasa belum optimal sama sekali. Karena masih terdapat beberapa perusahaan air permukaan belum membayar pajak.

“Hal itu membuat potensi dari pajak tersebut sangat menjanjikan hasil untuk Kalteng, karena terdapat cukup banyak perusahaan yang telah menggunakan air permukaan. Sebenarnya jika dioptimalkan implementasinya, saya rasa cukup menjadi sumber peningkatan PAD,” ucapnya, Senin(15/5/2023).

Menurutnya Kalteng sudah seharusnya belajar dari provinsi lain mengenai optimalisasi menerapkan pajak air permukaan tersebut, seperti halnya di Kalimantan Selatan (Kalsel). Daerah tersebut menerapkan penggalian potensi pajak dari penggunaan air permukaan dengan efektif.

“Di Kalsel saat ini banyak sekali perusahaan yang telah menggunakan air permukaan tersebut, sehingga dalam penerapannya di dalam perda daerah  mereka sangat efektif. Hingga dapat meningkatkan PAD mereka. Dan seharusnya Kalteng juga dapat belajar dari hal itu, guna meningkatkan PAD dari sektor pajak,” ujarnya.

Freddy mengharap nantinya ini menjadi sorotan Pemerintah Daerah, provinsi, kabupaten, dan kota di Kalteng, karena PAD ini dari berbagai sektor terutama mengenai pajak memang sangat penting untuk digali, dan juga PAD ini jadi salah satu sumber pendanaan guna pembangunan berkelanjutan.

“Kita perlunya melakukan pendorong agar mengoptimalkan penerapan Perda Nomor 7 Tahun 2010 ini, jika tidak nantinya percuma saja, guna peningkatan PAD,” pungkasnya. (Uni/Vgs)

Exit mobile version