HUT ke-17 DAD Kalteng, Agustiar: Momentum Perkokoh Kekompakan dan Soliditas

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Agustiar Sabran menyampaikan pesan penting pada perayaan peringatan HUT ke- 17 DAD Kalteng. Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat di Betang Hapakat, Jalan RTA Milono Km. 3,5, Palangka Raya pada Kamis (22/8/2024) Malam.

Ketua Umum DAD Provinsi Kalteng H. Agustiar Sabran menyampaikan, pada HUT DAD yang ke- 17 Tahun ini, merupakan momentum yang baik untuk merenungkan langkah kedepannya, bagi pembangunan masyarakat Dayak dan budaya Dayak di Provinsi Kalteng khususnya.

“Kita berharap agar budaya masyarakat Dayak khususnya di Provinsi Kalteng tidak hilang ditelan oleh zaman, terlebih lagi di era modern saat ini. Mewujudkan itu, perlu kebersamaan yang solid,” ucapnya.

Lanjutnya, tak lama lagi Provinsi dan Kabupaten/Kota di Kalteng akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), sehingga seluruh elemen masyarakat khususnya masyarakat Dayak diharapkan dapat menjaga kebersamaan, kerukunan dan kesolidan sesuai filosofi Huma Betang.

Sehingga baik itu tokoh agama dan tokoh masyarakat adat, diharapkan dapat menjaga kedamaian, ketertiban dan situasi kondusif demi terwujudnya Kalteng berkah.

“Yang lebih penting perlu adanya upaya untuk terus menjaga komunikasi dan koordinasi antar semua pihak baik itu DAD dengan pemerintah dan organisasi-organisasi masyarakat di Kalteng,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut mewakili unsur Forkopimda Kalteng, tokoh agama dan tokoh masyarakat dan perwakilan ormas-ormas di Kalteng.

Sementara itu Sekretaris Umum DAD Provinsi Kalteng Yulindra Dedy, saat diwawancarai menyampaikan kegiatan ini, selain dalam rangka memperingati HUT yang ke- 17 DAD Provinsi Kalteng, juga sarana untuk mempererat silaturahmi dengan stakeholder terkait serta, antara pengurus DAD dan organisasi masyarakat di Provinsi Kalteng.

“Dalam kegiatan ini kita menggelar Hasupa Hasundau, harapannya semua pihak bisa menjalin kebersamaan dan kekompakan,” katanya.

“Terlebih lagi nantinya kita saat ini telah memasuki Tahun politik, kita berharap agar pemilu bisa berjalan dengan aman, tertib dan lancar. Karena kita semua punya peran serta menyukseskan pemilu,” tutupnya.

Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan pemberian piagam penghargaan kepada tokoh Dayak khususnya di Provinsi Kalteng, yang telah berjasa dalam pembangunan daerah. Hdk

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir