23.2 C
Palangkaraya

Kebakaran Ludeskan Rumah dan Barak di Belakang Rumkit Bhayangkara

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Peristiwa kebakaran menghanguskan sebuah bangunan berupa rumah dan barak di Jalan Walter Monginsidi, Kota Palangka Raya, Rabu (5/2/2025) sekitar pukul 23.00 WIB. Saking besarnya kobaran api, membuat langit yang semula gelap menjadi menyala merah.

Kejadian itu juga sempat membuat pihak Rumah Sakit Bhayangkara panik. Bagaimana tidak, sebab bangunan yang terbakar berada persis di belakang rumah sakit milik Polri tersebut.

Kasi Operasi Penyelamatan Damkar Kota Palangka Raya Sucipto mengatakan, berdasarkan informasi di lapangan, kebakaran diduga kuat berawal dari rumah yang kemudian merembet ke barak yang terdiri dari beberapa pintu.

“Informasi yang kami terima, rumah tersebut dalam keadaan kosong,” kata Sucipto.

Sejauh ini belum dapat dipastikan apa yang memicu terjadinya kebakaran. Namun dalam hitungan menit, api yang membesar berhasil melalap seluruh bangunan dan merembet ke bangunan barak.

Sementara itu, Kasatsamapta AKP Suyatman Polresta Palangka Raya Suyatman menambahkan jika sejumlah personel yang ada di dekat lokasi kejadian dikerahkan membantu proses evakuasi dan berupaya memadamkan api.

“Begitu mendapatkan informasi, kami langsung menerjunkan personel untuk membantu pemadaman, mengevakuasi warga, serta berkoordinasi dengan tim pemadam kebakaran agar api bisa segera dikendalikan,” ujarnya.

Hingga saat ini, belum ada laporan mengenai korban jiwa, sementara penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang. (dik/hdk)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir