SUKAMARA, HALODAYAK.COM – Penjabat Bupati Sukamara, Rendy Lesmana mengatakan, agar semuanya menyadari akan pentingnya menjaga integritas dan membangun komitmen bersama.
“Sistem, program maupun kegiatan pencegahan korupsi hanyalah suatu cara atau alat untuk mencegah maupun memberantas korupsi,” ucapnya. Kamis (19/09)
Namun, semuanya bermuara kepada pengendalian diri masing-masing sebagai makhluk Tuhan, makhluk beragama dan makhluk sosial yang berada di tengah-tengah masyarakat dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.
“Jangan mudah tergoda untuk mendapatkan sesuatu yang tidak berhak kita terima dengan mengenyampingkan integritas kita. Mungkin manis di awal, namun akan menjadi penyesalan berkepanjangan nantinya, tidak hanya bagi diri sendiri, namun juga bagi keluarga dan orang-orang terdekat kita,” sampai Rendy.