Halodayak.com – Polres Sukamara – Pengamanan (PAM) pada kegiatan vaksinasi covid-19 terus dilaksanakan oleh Polres Sukamara jajaran Polda Kalteng, seperti saat ini terlihat personel Polsek Sukamara Polda Kalteng sedang melaksanakan pengamanan vaksinasi di Upt Puskesmas Kec. Sukamara Kab. Sukamara Prop. Kalteng. Selasa (05/04/2022) pagi.
Kegiatan pengamanan ini bentuk pelayanan dari Polri khususnya Polsek Sukamara Polres Sukamara jajaran Polda Kalteng untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan vaksin.
Kapolres Sukamara AKBP Dewa Made Palguna, S.H.,S.I.K.,M.H., melalui Kapolsek Sukamara Ipda Agus Setiawan, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan bentuk pelayanan dari Polri yang hadir ditengah tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan kegiatan vaksinasi covid-19 yang berlangsung di Upt Puskesmas Kecamatan Sukamara tersebut.
“Pengamanan kami laksanakan dari awal sampai berakhirnya vaksinasi yang akan diberikan kepada 100 orang peserta yang menerima vaksin covid-19 dosis Booster hari ini, demi menjaga keamanan dan ketertiban serta mencegah terjadinya gangguan yang lain”. Ujar Agus.
Personel yang melaksanakan pengamanan juga mengingatkan kepada masyarakat yang hadir pada vaksinasi agar senantiasa disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari hari. Wajib untuk menggunakan masker, menjaga jarak fisik, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas agar terhindar dari resiko penularan virus corona. Tutup Agus.
Selama kegiatan berlangsung situasi terpantau aman, tertib dan terkendali. Seluruh personel dan peserta vaksin disiplin dalam penerapan protokol kesehatan. (HDM).