Salat Iduladha di Bundaran Besar, Sekaligus Silaturahmi dengan Seluruh Masyarakat

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Sejak malam tadi, seluruh umat Islam di Kalimantan Tengah (Kalteng) menyambut Hari Raya Iduladha dengan lantunan takbir yang menggetarkan hati. Kaum Muslimin dan Muslimat melaksanakan Salat Iduladha di Bundaran Besar, Palangka Raya.

“Alhamdulillah, hari ini kita melaksanakan Salat Iduladha, yang selanjutnya sebagai tanda syukur dan bahagia kita juga akan melakukan penyembelihan hewan kurban sebagai wahana silaturahmi, serta mempererat tali silaturahmi antarsesama umat muslim,” ucap Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng Edy Pratowo, Senin (17/6/2024).
Wagub menyampaikan, Perayaan Iduladha tahun ini, seperti tahun-tahun sebelumnya, pemerintah provinsi Kalteng kembali menyalurkan bantuan hewan kurban ke seluruh kabupaten dan kota dengan total 1.000 ekor sapi. Bantuan ini terdiri dari dua ekor sapi limosin seberat 1 ton, 18 sapi limosin seberat 700 kg, dan 980 sapi berbobot 300 kg.

“Dalam pengadaan hewan kurban ini, Pemprov Kalteng bekerjasama dengan peternak lokal dari kabupaten dan kota masing-masing. Harapannya, langkah ini bisa menyejahterakan peternak lokal serta menggerakkan perekonomian masyarakat sekitar,” tuturnya.

Edy menuturkan, selain itu, pemerintah juga menggelar kegiatan pasar murah di seluruh 14 kabupaten dan kota. Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu dan memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.

“Iduladha mengajarkan kita nilai-nilai kesabaran, ketaatan, dan keikhlasan dalam menjalankan perintah Allah SWT, serta kepedulian terhadap sesama. Dengan demikian, menjadi harapan kita bersama, hari raya Idul Adha tahun ini benar-benar memberikan kebahagiaan yang bisa dirasakan oleh seluruh kalangan masyarakat,” ungkapnya.

Terlebih lagi, Momentum Hari Raya ini juga menjadi ajakan untuk meningkatkan kebersamaan dan memupuk indahnya berbagi tanpa membedakan agama, suku, dan golongan, serta menjadi pondasi dalam membangun daerah.

“Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian ini, diharapkan perayaan Iduladha di Kalteng dapat memberikan kebahagiaan yang merata dan mempererat hubungan antar sesama, menciptakan masyarakat yang harmonis dan religius,” pungkas Edy Pratowo. (Uni/Vgs)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir