Sosialisasi Layanan Perbankan Bagi Prajurit dan ASN

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Sosialisasi Jasa Layanan perbankan BTN dan program ASABRI sesuai PP No 54 Tahun 2020. Hal tersebut penting bagi segenap Prajurit dan ASN Korem 102/Pjg agar meningkatkan pemahaman dan informasi tentang layanan perbankan dan produk-produk yang diberikan oleh PT. Bank BTN dan PT. ASABRI.

Komandan Korem (Danrem) 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana melalui Kasrem Kolonel Inf Ulysses Sondang mengucapkan, terimakasih kepada pihak sosialisasi yang telah bersedia meluangkan waktunya. Terutama dalam menyosialisasikan kerjasama layanan perbankan bagi prajurit serta ASN yang aktif dan yang menjelang usia pensiun  bagi jajaran Korem 102/Pjg.

“Oleh karena itu, untuk memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya. Tentunya mampu menyerap materi yang diberikan oleh tim sosialisasi, jika perlu dicatat dan jika merasakan kurang dimengerti, bisa bertanya, berikan saran, masukan dan tanggapan yang bersifat membangun,” ucapnya di lingkungan Korem 102/Pjg, Senin (6/11/2023).

Sementara itu, Kepala Kantor Cabang ASABRI Palangka Raya Arie Prasetyo melalui Staf Kancab ASABRI Palangka Raya menyampaikan, Peraturan Pemerintah Nomor 54 Tahun 2020 dan digitalisasi.  Berdasarkan PP nomor 102 Tahun 2015 sebagaimana mana telah diubah dengan PP nomor 54 tahun 2020, Asabri diberi tugas untuk menyelenggarakan program asuransi dan pensiun bagi prajurit TNI, Anggota Polri dan pegawai ASN di lingkungan Kemhan dan Polri.

“Kami berharap apa yang kami sampaikan hari ini dapat dipahami oleh Bapak dan Ibu sebagai peserta ASABRI yang menjadi hak dan kewajiban, agar dalam mengurus manfaat ASABRI tidak ada kendala, dan jangan lupa untuk dapat menggunakan aplikasi ASABRI Mobile,” pungkasnya. (Uni/Vgs)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ikuti kami di

5,928FansSuka
11,220PengikutMengikuti
3,002PelangganBerlangganan

berita terakhir