Halodayak.com – Polres Sukamara – Satuan Lalu lintas Polres Sukamara, Polda Kalteng melaksanakan kegiatan penyemprotan cairan desinfektan setelah melaksanakan apel di Mapolres Sukamara, Polda Kalteng. Kamis (07/04/2022) pagi.
Kali ini penyemprotan cairan desinfektan tak hanya di ruangan pelayanan milik Satuan Lalu lintas saja, terlihat salah satu anggota sat Lantas Polres Sukamara melaksanakan penyemprotan cairan desinfektan di seluruh Lingkungan Mako Polres Sukamara disemprotkan.
“tidak hanya ruangan Sat Lantas saja yang disemprot, tetapi juga sekitar Mako Polres Sukamara kami semprotkan. Ini merupakan bentuk kepedulian kami Sat Lantas kepada Bag, Sat , Sie yang lainnya agar Mako Polres Sukamara dapat selalu steril” Jelas KasatLantas Polres Sukamara Iptu Dwi Agus Yustiaman.
Kasat juga menambahkan bahwa pelaksanaan penyemprotan desinfektan ini merupakan upaya untuk mencegah penyebaran covid 19 dilingkungan Polres Sukamara, Polda Kalteng.(HDM)