Home Halo Politik PPIR Kalteng Siap Dukung Penuh Paslon Agustiar-Edy

PPIR Kalteng Siap Dukung Penuh Paslon Agustiar-Edy

Foto: Halodayak.com SILATURAHMI - Agustiar Sabran melakukan silaturahmi dengan Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) Kalteng di Rumah Pemenangan Koalisi Huma Betang.

PALANGKA RAYA, HALODAYAK.COM – Calon Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) nomor urut 3 Agustiar Sabran melakukan silaturahmi dengan Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) Kalteng di Rumah Pemenangan Koalisi Huma Betang.

Ini sekaligus mengukuhkan dukungan penuh PPIR Kalteng terhadap pasangan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo pada Pilkada 2024.

Agustiar Sabran menegaskan, program unggulan yang diusungnya, seperti Kartu Huma Betang, Dana Tambahan Desa (TDD) Rp500 juta per desa, Dana Alokasi Khusus (DAK) Provinsi Rp 150 miliar per kabupaten/kota setiap tahun, serta program menciptakan 300 miliarder muda, sudah dirancang berdasarkan masukan dari berbagai pihak.

“Program ini berangkat dari aspirasi habaib, pendeta, ulama, ormas, dan elemen masyarakat lainnya,” jelas Agustiar, Jumat (18/10/2024).

Ia juga berjanji akan menjalankan program tersebut dengan tanggung jawab penuh jika terpilih sebagai gubernur.

“Kami berkomitmen untuk membangun Kalteng, mulai dari desa hingga kota,” tuturnya.

Di sisi lain, Juru Kampanye Paslon Agustiar-Edy, Rahmat Nasution Hamka, mengungkapkan, bahwa Kartu Huma Betang adalah bentuk terobosan yang terinspirasi dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan dirumuskan bersama Presiden Terpilih Prabowo Subianto. Kartu ini akan memberikan bantuan Rp 2 juta per keluarga, program pendidikan 12 tahun gratis, serta kuliah gratis.

“Bahkan, setiap keluarga akan memiliki minimal satu sarjana, yang disekolahkan hingga lulus kuliah,” bebernya.

Sementara itu, di bidang kesehatan, Agustiar berencana memberikan layanan rumah sakit gratis bagi warga Kalteng cukup dengan menunjukkan KTP. Selain itu, sehingga berkomitmen mengembangkan Balai Latihan Kerja (BLK) untuk meningkatkan keterampilan masyarakat.

Koordinator Wilayah PPIR Kalteng Suranto menyatakan, dukungan penuh terhadap program-program Agustiar-Edy. Ia juga mengusulkan agar perhatian lebih diberikan kepada purnawirawan yang selama ini belum mendapatkan PKH, meskipun kondisi finansial mereka seringkali terbatas.

“Kami berharap ke depannya ada kebijakan khusus yang memperhatikan kesejahteraan purnawirawan dan keluarganya,” ujarnya.

Sebagai sayap partai Gerindra, PPIR Kalteng berkomitmen untuk memenangkan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo dalam Pilkada 2024.

“Kami akan merapatkan barisan dari seluruh koordinator daerah untuk mensukseskan paslon ini,” tegas Suranto. (Uni/Vgs)

Exit mobile version